Ticker

10/recent/ticker-posts

Ad Code

Klik Disini

Gudang ‘Frozen Food’ di Jombang Terbakar

BERKAH - Gudang minimarket frozen food AFCO di Dusun Ngledok Desa Mojokrapak Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang terbakar hebat, Rabu (8/1/2025) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB. Gudang tersebut berisi makanan siap jual yang sudah dibekukan.

Gudang frozen food di Jombang terbakar (8/01/2025)


Dugaan sementara, kebakaran gudang milik AFCO tersebut disebabkan oleh korsleting listrik. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Hingga pukul 07.00 WIB api sudah berhasil dipadamkan.

Komandan Regu PMK (Pasukan Mencegah Kebakaran) Jombang Andrik Prasetyo menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan ketika api sudah membesar. Selanjutnya, tiga unit mobil damkar (pemadam kebakaran) diterjunkan.

Masing-masing, dua unit mobil damkar dan satu unit tangki penyuplai air. “Dari pos PMK Jombang ke lokasi sekitar lima menit. Namun saat kami sampai di lokasi, api sudah berkobar di lantai dua,” kata Andrik.

Dia menjelaskan bahwa kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh petugas sekuriti. Selanjutnya, sekuriti menghubungi 112 dan diteruskan ke PMK Jombang. Tanpa menunggu waktu lama, petugas langsung mendatangi lokasi berikut tiga unit kendaraan khusus.

Andrik mengungkapkan, saat pihaknya datang, api sudah membesar. Bahkan sudah merembet ke lantai dua. Ketika pemadaman di lantai hawah tidak ada masalah, namun di lantai atas sempat ada kendala. Salah satunya adalah pintu tergembok.

“Akhirnya kami dobrak, sehingga bisa masuk,” katanya.

Berapa kerugian akibat kebakaran itu? Andrik memperkirakan kerugian yang dialami korban antara Rp900 juta hingga 1 Miliar.

“Karena yang terbakar ini dagangan semua. Ludes dilalap api,” pungkasnya.

Fauzi Hartaji (30), manajer toko, membenarkan adanya kebakaran di gudang AFCO tersebut. Dia menerangkan bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Yang terbakar adalah gudang berikut isinya, yakni makanan beku atau frozen food.

Masing-masing yang terbakar adalah gudang bawah dan gudang atas, serta bangunan di sisi selatan. Hanya saja, Fauzi enggan menaksir berapa kerugian akibat kebakaran dini hari itu. Dia juga tak berani menduga apa penyebab kebakaran.

“Untuk penyebabnya, masih dianalisa oleh tim dari Polsek,” pungkas Fauzi. (sumber : beritajatim.com)

close
Pasang Iklan Disini