Ticker

10/recent/ticker-posts

Ad Code

Klik Disini

Jalan Rusak, Warga Kediri Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

BERKAH News24 - Warga Desa Deyeng, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, melakukan aksi protes dengan menanam pohon pisang di tengah jalan rusak. Aksi ini dilakukan karena jalan yang sudah lama rusak belum juga diperbaiki oleh pemerintah setempat.


Selain sebagai bentuk protes, penanaman pohon pisang juga dimaksudkan untuk memberi tanda bagi pengguna jalan, karena banyak pengendara yang jatuh akibat jalan berlubang.

Salah satu warga, Erwin, menjelaskan bahwa kerusakan jalan semakin parah karena sering dilewati oleh truk pasir. “Jalan sering dilalui truk pasir, sehingga mudah rusak. Terutama saat ini musim hujan,” kata Erwin, pada Sabtu (8/2/2025). Ia menduga bahwa kerusakan jalan ini disebabkan oleh seringnya truk pasir melintasi jalan tersebut.

Jalan yang ditanami pohon pisang ini memiliki panjang sekitar 200 meter. Nur, warga lainnya, mengungkapkan kekesalannya terhadap pemerintah yang belum juga memperbaiki jalan tersebut.

“Banyak pengendara motor terjatuh akibat berusaha menghindari lubang di jalan. Sehingga warga menanam pohon pisang sebagai tanda titik jalan yang berlubang,” ujarnya.

Nur menambahkan, “Kesal karena tidak diperbaiki, karena sudah banyak pengemudi motor yang terjatuh akibat jalan berlubang.”

Jalan yang rusak ini tersebar di beberapa titik. Warga berharap agar pemerintah segera turun tangan untuk memperbaiki kondisi jalan, mengingat musim hujan yang kini sedang berlangsung.

Banyak genangan air yang menutupi lubang di jalan, serta kerikil yang membuat jalan semakin licin, sehingga mengganggu mobilitas warga. (sumber : beritajatim)

close
Pasang Iklan Disini