BERKAH News24 - Respon cepat atas adanya informasi jalan berlubang, dilakukan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kota Madiun. Salah satunya dengan munculnya pemberitaan adanya jalan di wilayah Kelurahan Oro Oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Kota madiun, yang ditanami pohon pisang oleh warga.
Sejumlah pekerja dari Tim Reaksi Cepat (TRC) Dinas PUPR Kota Madiun, terlihat berada dilokasi jalan Cempaka, Kelurahan Oro Oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo Kota madiun, Rabu (19/02/2025) siang. Tidak hanya sekedar melihat kondisi jalan yang berlubang tepat diatas saluran air itu, namun petugas juga langsung melakukan perbaikan.
“Ini setelah ada laporan, lalu kami langsung bergerak untuk mengecek dan sekaligus memperbaiki”, kata salah seorang petugas yang ada di lokasi.
Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kota Madiun, Thoriq Megah, saat dihubungi membenarkan adanya laporan tersebut, dan saat ini sudah diperbaiki.
“Saat ini sudah diperbaiki, namun karena masih basah cor-nya, ya harap berhati hati”, katanya, Rabu (19/02/2025).
Selain itu, pihaknya juga sangat berterima kasih adanya laporan tersebut, sehingga harapannya semua pihak bisa saling memberikan masukan dan saran untuk kemajuan kota Madiun.
“Kami justru sangat berterima kasih. Itu berarti masyarakat peduli. Dan itu kami senang karena kadang ada bagian yang luput dari perhatian karena minimnya petugas, maka informasi informasi itu justru sangat membantu”, tambahnya.
Baca : Warga Kota Madiun Tanam Pohon Pisang Ditengah Jalan
Diberitakan sebelumnya, warga di Jalan Cempaka Kelurahan Oro Oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, “menanam” pohon pisang di tengah jalan. Hal ini dilakukan agar pengendara mengetahui bahwa dititik itu terdapat lubang jalan.
Dan warga
juga tidak mau hal itu dianggap sebagai bentuk protes.(BN24)